Groundbreaking Pembangunan Rumah Sakit Umum Haji Medan Provsu

Groundbreaking Prmbangunan Gedung Tower Rawat Inap Rumah Sakit Umum Haji Medan Provsu Bertaraf Internasional ditandai dengan penekanan tombol secara bersama oleh Gubernur Sumatera Utara yang di dampingi Sekda Provsu Ir. Arief Sudarto Trinugroho, MT. Wakil Bupati Deli Serdang H.M. Ali Yusuf Siregar, Kepala Dinas Sumber Daya Air, Cipta Karya dan Tata Ruang (Plt) Ir. Bambang Pardede, M.Eng, Kepala Dinas Kesehatan Deli Serdang dr. Ade Budi, dan para tamu yang mewakili.

Mengawali sambutannya, Gubernur Sumatera Utara mengucapkan selamat dan mengapresiasi atas dilaksanakannya kegiatan Groundbreaking Prmbangunan Gedung Tower Rawat Inap Rumah Sakit Umum Haji Medan Provsu. Semoga dengan dimulainya pembangunan ini dapat memberikan kemudahan akses pelayanan kesehatan bagi masyarakat dengan lebih baik lagi.

Pada kesempatan yang sama, Gubernur Sumatera Utara juga turut meresmikan 3 layanan yg ada di rumah sakit haji medan diantaranya layanan Jantung, layanan Stroke, dan layanan Kanker.

Gubernur Sumatera Utara juga berkeliling rumah sakit untuk memantau kegiatan aktivitas di rumah sakit. Serta pada acara tersebut Gubernur Sumatera Utara juga memasangkan tangan Palsu kepada Karyawan Perusahaan yang mengalami Kecelakaan Kerja (Return to Work)

Komentar

Link Terkait